Terapkan Self Love, Ini Lima Cara Menjaga Kesehatan Mental

  • Bagikan

JAKARTA – Belakangan ini, kita makin sering mendengarkan nasihat tentang work life balance yaitu cara menyeimbangkan gaya hidup bekerja dan kehidupan pribadi agar tidak kehilangan waktu untuk mencintai diri sendiri.

Terus bertumbuh menjadi sosok dewasa dengan segala problem dalam hidup bukan hal yang mudah untuk dilewati.

Setiap orang punya cara sendiri untuk menikmati waktu luang dan menghargai kehidupan dengan cara masing-masing.

Terpenting, perlu diingat bahwa setiap orang berhak memiliki ‘me time’ untuk menjaga kesehatan mental dari berbagai deraan masalah kehidupan.

Ada banyak cara untuk melepaskan lelah, rehat dari kepungan overworked, overthink, dan overscreen dari keseharian kita. 

Melepas penat di event Bintang Crystal Chill Museuum. Foto: Natalia Laurens/JPNN

Di antara berbagai cara, setidaknya ada empat hal yang bisa kita lakukan untuk istirahat fisik dan pikiran. Berikut penjelasannya:

1. Berolahraga

Saat ini gaya hidup dengan berolahraga bukan lagi sekadar untuk menjaga kesehatan tubuh tetapi juga untuk mental. Kamu bisa melakukan berbagai jenis olahraga untuk menyegarkan kembali pikiran.

Olahraga paling umum yang bisa dilakukan ialah lari jarak pendek maupun jauh, berjalan kaki, bersepeda, berenang maupun jenis aktivitas tubuh lainnya yang kamu suka. Lakukanlah sebisa mungkin di antara kesibukan bekerja.

2. Yoga dan Meditasi

Yoga dan meditasi khusus menjadi pilihan warga urban untuk menenangkan pikiran dari segala keresahan hidup.

Sesekali coba luangkan waktumu untuk melakukan meditasi maupun yoga di tengah alam terbuka.

Banyak sekali yoga class yang mulai menjamur terutama di kota-kota besar. Bisa juga dengan melihat tayangan yoga dan meditasi di berbagai akun di YouTube, tanpa harus mengeluarkan biaya lebih mahal. Tinggal pilih mana yang kamu suka.

3. Nonton Film

Bagi yang suka menonton film saat senggang, tentu ini bisa jadi salah satu pilihan untuk refreshing. Seperti istilah Netflix and Chill, kamu juga bisa menciptakan suasana menonton film di rumah saat waktu luang.

Off day tak melulu harus dihabiskan dengan pergi ke luar rumah. Bisa juga dengan menonton series kesayanganmu di berbagai platform.

4. Hang Out Bersama Bestie

Kesibukan kerja terkadang membuat kita sulit berbagi waktu untuk orang-orang terdekat termasuk sahabat alias bestie.

Nah, kamu bisa menjadwalkan hangout bareng bestie saat senggang. Sambil bertukar cerita, curhat, dan meneguk bir dingin.

Bintang Crystal bisa jadi salah satu pilihanmu untuk menemani hangout sambil ngebir. Jenis kegiatan ini sudah sering dilakukan warga di kota besar. Bersantai dan ngebir.

Baru-baru ini digelar event Bintang Crystal Chill Museuum yang mengajak anak muda mulai menerapkan work life balance.

Melalui kegiatan itu, Bintang Crystal mengingatkan semua orang lewat screen-screen yang dipajang di museum tentang bagaimana menghargai kehidupan, tidak terjerat dengan overthinking, overworked, dan overscreen.

Harapannya, setiap orang menyadari betapa pentingnya menikmati waktu senggang dan istirahat demi menjaga kesehatan mental.

5. Melakukan Hobimu

Apa hobimu? Bekerja keras berlebihan terkadang membuat kita lupa sebenarnya ada hobi-hobi tertentu yang telah terlupakan.

Traveling, membaca, merajut, dan melukis. Berbagai hobi bisa dilakukan demi menjaga kesehatan mental.

Sisihkan waktu untuk melakukan hobimu. Who knows, ada juga hobi yang dibayar dan menghasilkan uang, kan? Cobalah jalani hobimu agar pikiran tenang dan happy.

Nah itu tadi lima cara menjaga kesehatan mental. Pilihlah jalan terbaik kamu untuk merawat jiwa dan pikiran agar tetap menjadi waras. (jpnn/RS)

  • Bagikan