Waspada, 4 Makanan dan Minuman Ini Bisa Bikin Pria Loyo di Ranjang

  • Bagikan

JAKARTA – PASANGAN mana yang tidak ingin memiliki hubungan ranjang yang selalu harmonis?

Namun, terkadang tidak semua hal berjalan sesuai dengan keinginan Anda.

Bagi pria, mengalami masalah loyo di ranjang atau disfungsi ereksi bisa membuat kepercayaan dirinya menurun drastis.

Disfungsi ereksi merupakan masalah besar bagi pria, hal itu memengaruhi mereka secara psikologis dan fisik.

Tahukah Anda bahwa beberapa dan minuman yang dikonsumsi pria bisa memengaruhi kemampuan mereka untuk memiliki dan mempertahankan ereksi?

Berikut ini penjelasannya, seperti dikutip laman Pulse.ng.

1. Makanan yang digoreng

Terutama gorengan komersial seperti ubi, kentang, daging dan sebagainya.

Satu-satunya yang digunakan dalam menggoreng makanan ini adalah minyak terhidrogenasi yang tinggi lemak trans dan ini menyebabkan masalah jantung yang memengaruhi organ vital pria.

2. Susu

Ini termasuk produk yang didapat dari sapi seperti susu dan keju.

Susu menyebabkan penyumbatan arteri yang memengaruhi aliran darah ke otong, jantung, dan bahkan otak.

Makanan dan obat-obatan yang tidak alami yang diberikan kepada sapi ditemukan dalam produk yang kita konsumsi dan diketahui bisa memengaruhi prostat.

3. Daging merah

Makan banyak daging sapi juga merupakan ide yang sangat buruk karena menyebabkan kerusakan arteri dan penyakit jantung.

Kesehatan jantung Anda secara langsung memengaruhi kesehatan organ vital kamu.

Ketidakmampuan untuk mendapatkan dan mempertahankan ereksi merupakan tanda awal masalah jantung.

Sumber protein lain seperti ayam dan ikan lebih baik daripada daging merah.

4. Alkohol

Konsumsi minuman alkohol yang berlebihan bisa menyebabkan disfungsi ereksi karena mengurangi hasrat seksual dan membuat pria tidak bisa ereksi.

Jenis alkohol terbaik yang berfungsi sebagai afrodisiak adalah anggur merah.(jpnn/RS)

  • Bagikan