Mendapat Dukungan Masyarakat Sulsel, ASR Kembalikan Formulir Pendaftaran, Siap Nakhodai KKSS Sultra

  • Bagikan

Tim Pemenangan ASR menyerahkan syarat administrasi pendaftaran KKSS Sultra sebesar Rp 150 juta,

KENDARI,Rakyatsultra.com, –– Setelah mengambil formulir pendaftaran bakal calon ketua Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Wilayah Sulawesi Tenggara (Sultra). Mayor Jenderal TNI (Purn.) Andi Sumangerukka, S.E., M.M., menunjukkan keseriusannya menakhodai KKSS Sultra. Hal itu di tandai dengan pengembalian formulir bacalon Ketua KKSS Sultra, Sabtu 26 Maret 2022.

Bertempat di Hotel Putri Wisata Kendari, tepat pukul 11.00 Wita,  rombongan pengurus KKSS Sultra, ketua paguyuban dan keluarga yang mewakili Mayor Jenderal TNI (Purn.) Andi Sumangerukka diterima oleh Ketua Panitia Musyawarah Wilayah (Muswil) ke- V KKSS  Sultra Muhammad Ali dan Sekretaris Panitia Andi Muh Ashar SE.

Ketua Komisi II DPRD Kendari Andi Sulolipu yang mendapat mandat  dan  mewakili keluarga Andi Sumangerukka mengatakan pengembalian formulir bakal calon ketua KKSS Sultra sebagai wujud komitmen ASR sapaan akrab Andi Sumangerukka untuk menakhodai KKSS Sultra.

Pengembalian Formulir Bakal Calon oleh Mayor Jenderal TNI (Purn.) Andi Sumangerukka turut didampingi Ketua Paguyuban Sinjai, Pangkep, Wajo, Selayar, Ketua BPD KKSS Baubau, Kendari, Konawe, Ketua Ikatan Wanita Sulawesi Selatan, H Muchklis,Prof Andi Khaeruni.

Kehebohan mewarnai pelaksanaan pengembalian formulir , Pasalnya,  panitia memberlakukan biaya pendaftaran bakal calon ketua KKSS Sultra sebagai persyaratan uang kontribusi untuk pelaksanaan Muswil sebesar Rp150 juta.

“Biaya tersebut merupakan ketentuan syarat mutlak bagi siapapun yang ingin mendaftarkan diri sebagai calon ketua KKSS Sultra,dan itu diberlakukan oleh Panitia penjaringan, ” beber Sofyan SE MM,Ketua Tim pemenangan Mayor Jenderal TNI (Purn.) Andi Sumangerukka,

Lanjut Ketua Himas Sultra itu mengungkapkan bahwa dirinya telah bersurat ke DPP KKSS dan sampai sekarang DPP tidak pernah menginstruksikan untuk penerimaan anggaran  Rp 150 Juta tersebut. Sofyan menegaskan bahwa aturan yang diterapkan oleh panitia penjaringan merupakan Pungli, dan mencederai semanggat kekeluargaan KKSS Sultra.

“ Bahwa pak Muslimin sudah menelpon dan memperingati disini (Panitia Penjaringan) untuk tidak menerima anggaran tersebut . Karena kalau menerima berarti itu pungli. selesai ini kami akan melaporkan ke Polresta Kendari, “ tegas Sofyan.

Hal itu dibenarkan Ketua Panitia Muswil KKSS, Muhammad Ali. Dikatakannya, setiap bakal calon ketua KKSS Sultra  harus memenuhi syarat administrasi, salah satunya adalah uang pendaftaran sebesar Rp 150 juta,

“ Dana ini akan kami gunakan untuk biaya operasional selama kegiatan Muswil,” bebernya.

Ali menambahkan ada  enam nama yang telah mendaftar sebagai kandidat calon ketua, yakni Andi Sumangerukka, Andi Ady Aksar Ketua DPD Partai Gerindra, Prof. Khaeruni guru Besar UHO, Faisal, Andi M Nur Baso dan Tafdil, Bupati Bombana.

Disinggung terkait dengan peserta musda yang terdiri dari pengurus pilar kabupaten kota. Ali mengatakan hak suara sebanyak 38, diantaranya perwakilan 17 kabupaten/ Kota, 19 pilar, IWSS dan IKAMI.

Untuk diketahui Muswil ke-V KKSS Sultra untuk masa bhakti 2021-2026 rencananya akan dilaksanakan atau digelar pada Selasa 29 Maret 2022 mendatang, di Hotel Claro Kendari. (p2)

  • Bagikan

Exit mobile version