MANCHESTER – Old Trafford akhirnya menunjukkan tuahnya. Manchester United sukses meraup tiga poin saat menjamu Liverpool di pekan ketiga Premier League 2022/23, Selasa (23/8/2022) dini hari WIB.
MU mengalahkan Liverpool dengan skor tipis 2-1. Dua gol kemenangan Setan Merah dibukukan oleh Jadon Sancho (15′) dan Marcus Rashford (53′).
Adapun satu gol hiburan Liverpool datang dari Mohamed Salah (81′).
Jalannya Pertandingan MU menjamu Liverpool dengan tekanan yang begitu tinggi. Mereka menelan dua kali kalah di pekan awal Premier League 2022/23.
Pasukan Erik ten Hag tak berdaya ketika melawan Brighton (1-2) dan Brentford (0-4).
Karena itu, MU terlihat begitu bernafsu merebut kemenangan saat melawan Liverpool. Mereka langsung tampil eksplosif sejak awal laga
Tuan rumah hampir saja membuka keunggulan pada menit ke-9. Sayang, Sepakan Anthony Elanga setelah menerima umpan dari Bruno Fernandes masih membentur mistar gawang.
Gol yang ditunggu publik Old Trafford akhirnya hadir pada menit ke-15′. Kombinasi ciamik Christian Eriksen dan Elanga membongkar sisi kiri pertahanan Liverpool.
Elangan kemudian melepaskan umpan tarik kepada Jadon Sancho. Dengan tenang, winger Timnas Inggris itu mengecoh James Milner sebelum melepaskan tembakan ke pojok kanan gawang The Reds. Gol! Man United unggul 1-0.
Liverpool kemudian tampak dominan pada 10 menit jelang turun minum. Peluang berbahaya datang pada menit ke-40 saat terjadi kemeulut di depan gawang MU.
Bek MU Lisandro Martinez tampil sebagai peneyelamat karena mampu menghalau sundulan gelandang Liverpool, James Milner. Babak pertama pun ditutup dengan skor 1-0 keunggulan tuan rumah.
Memasuki paruh kedua, Liverpool tampak lebih unggul dalam penguasaan bola. Namun, MU justru lebih efektif dalam memanfaatkan peluang.
Lewat serangan balik cepat, Marcus Rashfrod membawa Setan Merah unggul 2-0. Umpan membelah ‘lautan’ yang dikirim Anthony Martial mampu dikonversi menjadi gol oleh Rashford.
Liverpool yang tak mau kalah begitu saja hanya mampu mencetak satu gol hiburan di laga ini. Memanfaatkan kemelut yang terjadi di depan gawang MU, Mohamed Salah merobek gawang tuan rumah yang dikawal David de Gea pada menit 86′.
Hingga laga usai, skor tidak berubah. MU unggul 2-1 atas Liverpool sekaligus merebut tiga poin perdana di Premier League 2022/23. (JPNN/RS)