Tim Basarnas Kendari saat kembali melakukan pencarian remaja yang tenggelam di Sungai Konaweeha. Foto: IST.
KENDARI – Basarnas Kendari kembali melakukan pencarian remaja bernama Aidil (16) yang tenggelam di Sungai Konaweeha Desa Tuoy/Lasada Kabupaten Konawe, Jumat (7/1/2022).
Sebelumnya, Comm Centre Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kendari atau Basarnas menerima informasi dari Kepala BPBD Konawe yang melaporkan bahwa pada pukul 15.00 Wita, empat orang berenang menyeberangi sungai Konaweeha untuk mengambil buah, saat mencapai tengah sungai korban atas nama Aidil terseret arus yang deras. Tiga orang temannya selamat.
Dari data terbaru Basarnas Kendari, pada pukul 18.30 Wita, Jumat (7/1/2022) Tim Rescue KPP Kendari tiba di LKP dan berkoordinasi dengan unsur yang terlibat dan langsung melakukan pencarian bersama tim SAR gabungan hingga pukul 22.00 Wita dengan hasil nihil.
Tim SAR gabungan menghentikan sementara pencarian dan hari ini kemabali melanjutkan kembali melakukan pencarian hari ke dua. Hal tersebut dibenarkan Humas KPP Kendari, Wahyudi saat dimintai keterangan wartawan Harian Rakyat Sultra, Sabtu (8/1/2022).
“Iya, pukul 06.00 sudah mulai penyisiran,” tulis Wahyudi melalui WhatApps nya sembari menjawab pertanyaan media.
Diketahui, pencarian hari ini dilakukan dengan membagi tim dengan area pencarian. Tim 1 melakukan penyelaman manual oleh masyarakat disekitar LKP dan didampingi oleh satu unit rubber boat.
Tim 2 melakukan penyisiran kearah muara sejauh 1,5 kilometer dari LKP dengan menggunakan rubber boat. Tim 3 melakukan penyisiran dibibit sungai ke arah muara sejauh 500 meter dari LKP.
Unsur yang terlibat dalam pencarian ini, Tim Rescue KPP Kendari, BPBD Konawe, Polsek Unaaha, Babinsa, masyarakat sekitar dan keluarga korban.
Sementara alat yang digunakan Rescue Car 1 unit, Ambulance 1 Unit fan Rubber Boat 2 Unit. (r6/b/aji)